Suzuki Peduli Pendidikan Di Kalimantan

30 September 2016


Suzuki Peduli


Suzuki merasa terpanggil untuk turut berperan serta mendukung dunia pendidikan di Indonesia, khususnya di bidang otomotif. Untuk itu, salah satu fokus program Corporate Social Responsibility (CSR) Suzuki di tahun 2016 ini adalah dunia pendidikan dengan sebutan Suzuki Peduli Pendidikan.

Selama tahun 2016, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) akan menyerahkan 213 material donasi ke 56 institusi pendidikan yaitu SMK, Universitas dan Balai Latihan Kerja yang tersebar di seluruh wilayah di Indonesia. Material donasi yang diberikan terdiri dari 29 mobil, 23 motor, 58 mesin, 3 out board motor (OBM) dan 100 paket buku training. Keseluruhan material donasi tersebut akan diserahkan oleh PT SIS secara bertahap mulai Januari hingga September 2016.

Sejak Januari hingga Maret 2016, Suzuki telah menyerahkan sebanyak 149 material donasi ke 36 SMK & Universitas di wilayah Jabodetabek, Jabar, Jatim, Jateng, Jogja, Bali dan Lombok. Dan pada bulan April ini Suzuki akan menyerahkan sebanyak 15 material donasi ke 5 sekolah yang berada di wilayah Kalimantan.

Kelima sekolah tersebut yaitu:
1. SMK YPT Banjarmasin menerima 1 unit mobil
2. SMKN 1 Cempaga Kab. Kotawaringin Timur menerima 1 unit mobil
3. SMKN 15 Samarinda menerima 1 unit mobil dan 1 paket buku training
4. SMK 2 Marabahan Barito Kuala menerima 1 mesin dan 1 paket buku training
5. Politeknik Negeri Banjarmasin menerima 1 unit mobil, 3 mesin dan 5 paket buku training

Dwi Tjahayanto, Strategic Planning Dept. Head PT Suzuki Indomobil Sales mengatakan, “Dengan dilakukannya program CSR Donasi Unit dan Mesin ke sekolah–sekolah yang tersebar di seluruh Indonesia, kami berharap para pelajar memiliki keterampilan yang andal di bidang otomotif dan dapat bersaing dengan tenaga kerja dari luar negeri sekalipun”.

Salah satu Politeknik binaan Suzuki yang berada di Banjarmasin adalah Politeknik Negeri Banjarmasin atau biasa disebut Pusdiklat Suzuki Poliban. Pusdiklat yang berdiri sejak tahun 2006 ini merupakan jenjang pendidikan Diploma Satu (D1) dengan konsentrasi Suzuki Roda Dua (R2). Sekitar 76% lulusannya telah terserap di dealer Suzuki Roda Dua (R2) yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia.

Blog, Updated at: 9/30/2016 10:05:00 am
Di posting oleh Yadie
Suzuki Balikpapan Updated pada : 9/30/2016 10:05:00 am

0 komentar:

Tulis Komentar

loading...

Cari

, , ,

Informasi Lebih Lanjut

Profil Suzuki Balikpapan

HUBUNGI :

Servis

Artikel terpopuler :

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *